Seorang Prajurit
Saya pernah punya mimpi tentang kamu, saya pernah punya cita-cita tentang itu Saya mencintai kamu, kamu mencintai saya. Dan hidup kita bahagia, saling memiliki, kemudian saling setia selama-lamanya. Kamu cantik, semua orang juga tahu itu. Kamu pintar, kamu sangat menyenangkan. Dan bersama kamu segalanya berjalan semakin seru dan indah. Saya ingin selalu membuat kamu tertawa bersamaku. Dan kedepannya, saya ingin membuat kamu bahagia. Mengharapkan kamu, artinya saya bersaing dengan banyak lelaki di luar sana. Dan saya siap dengan segala resikonya. Kamu dengan segala luar biasamu, dan saya dengan semua biasa-biasanya. Orang-orang bilang mimpi saya keterlaluan. Semuanya bilang saya pungguk merindukan bulan. Sampai akhirnya, satu-persatu rintangan datang. Menghantam dari kanan, kiri, depan dan belakang. Saya yang awalnya tegar pun terpaksa menyudahi mimpi saya dan menyerah. Saya pernah mendengar kalimat ini “Ada hal-hal yang memang tak bisa dipaksakan” mu...